Thursday, March 24, 2011

Akan segera terbit buku kedua Agustinus Wibowo : Garis Batas.

Dalam FB nya Agustinus Wibowo dari Beijing menulis :


My second travel writing book is being published in Indonesia. The title is Garis Batas (Borderlines), focusing on ex-Soviet Central Asian countries (the "Stans") and how the artificial nations created their pride.
-------------------------

Negeri apa di seberang sungai sana? Penduduk desa Afghan setiap hari memandang ke “luar negeri” yang hanya selebar sungai jauhnya. Memandangi mobil-mobil melintas, tanpa pernah menikmati rasanya duduk dalam mobil. Mereka memandangi rumah-rumah cantik bak vila, sementara tinggal di dalam ruangan kumuh remang-remang yang terbuat dari batu dan lempung. Mereka memandangi gadis-gadis bercelana jins tertawa riang, sementara kaum perempuan mereka sendiri buta huruf dan tak bebas bepergian.

Negeri seberang begitu indah, namun hanya fantasi. Fantasi tiga dimensi yang menemani mimpi-mimpi mereka. Fantasi orang-orang yang hidup di seberang garis batas.

Fantasi yang sama membawa Agustinus Wibowo bertualang ke negeri-negeri Asia Tengah yang misterius. Tajikistan. Kirgizstan. Kazakhstan. Uzbekistan. Turkmenistan. Negeri-negeri yang namanya semua berakhiran “Stan”. Perjalanan ini bukan hanya mengajak Anda mendaki gunung salju, menapaki padang rumput, menyerapi kemegahan khazanah tradisi dan kemilau peradaban Jalan Sutera, ataupun bernostalgia dengan simbol-simbol komunisme Uni Soviet, tetapi juga menguak misteri tentang takdir manusia yang terpisah dalam kotak-kotak garis batas.

Petualangan Agustinus Wibowo di buku ini seakan mengajak kita untuk masuk dan melihat sendiri tempat-tempat yang selama ini tersembunyi di peta dunia. – Andy Noya

9 comments:

  1. kereeenn..
    smoga lancaar rilisnya :)

    ReplyDelete
  2. Liat FB -nya dah,
    ada komunikasi banyak temen FB dg Agus,
    antara lain rencana kedatangannya ke Indonesia
    sekitar akhir April

    ReplyDelete
  3. Woooowwww!!!
    Akan segera membaca Selimut Debu dulu sebelum diterjang Garis Batas.
    Terima kasih infonya, Pak :)

    ReplyDelete
  4. Semoga cepat terbit, walau bisa dibilang saya sudah membaca sebagian besar tulisan perjalanan Agus di harian kompas, namun saya tetap menunggu buku kedua Agus ini :)

    ReplyDelete
  5. Di FB nya Agustinus bilang :
    masih baru naik cetak.
    jadwal terbit April 2011.
    mungkin pertengahan April baru keluar.
    rencananya aku akhir April ke Indonesia untuk launching

    ReplyDelete
  6. Ya, saya juga baca di kompas.com
    tapi tentu akan beli bukunya itu.

    ReplyDelete